FSLDK Bandung Raya In Action

Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus Bandung Raya (FSLDK) mengirimkan kader-kader terbaiknya dalam Sarasehan Nasional Aktivis Dakwah Kampus Indonesia di Universitas Gajah Mada (UGM), Yogyakarta, tanggal 28-30 Oktober 2011.

FSLDK Bandung Raya Peduli Bencana

Salah satu bidang yang memperhatikan kondisi korban bencana, salah satunya bencana banjir di Baleendah, Kabupaten Bandung. FSLDK yang terdiri dari seluruh LDK se- Bandung Raya melakukan aksi trauma healing kepada anak-anak, remaja, bahkan orang tua.

SKI IT Telkom, Pusat Komunikasi Daerah (PUSKOMDA) 2010-2012

Sentra Kegiatan islam (SKI) IT Telkom kembali diamanahkan oleh LDK-LDK se-Bandung Raya untuk menjadi Puskomda Bandung Raya dalam masa kerja 2010-2012.

Sejarah Singkat FSLDK

Forum Silaturahhim Lembaga Dakwah Kampus Nasional (FSLDKN) merupakan salah satu bentuk koordinasi dakwah yang berfungsi sebagai sarana bagi terciptanya gerak dakwah yang teratur, terpadu, dan kompak tadi menuju ummatam wahidah. Cikal bakal lahirnya FSLDKN adalah acara yang bernama Saresehan LDK yang diadakan pada tanggal 14-15 Ramadhan 1406 atau 24-25 Mei 1986 oleh Jamaah Shalahuddin UGM, bertempat di UGM, Yogyakarta .

Disaster Management Training

Untuk membekali kader-kadernya dalam menanggulangi bencana, FSLDK mengadakan pelatihan manajemen bencana bekerja sama dengan lemabag-lembaga yang profesional.

Rabu, 30 Mei 2012

Pendaftaran Panitia Lapangan IMSS 2012 DIBUKAA!!!

"Wahai orang-orang yang beriman! Jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya Dia akan Menolongmu dan Meneguhkan kedudukanmu." (QS. Muhammad: 7)
Potongan ayat diatas rasanya sudah bukan hal asing lagi bagi orang-orang yang menyebut dirinya sebagai aktivis dakwah. Ya, siapa yang menolong agama Allah maka Allah akan Menolongnya dan Meneguhkan kedudukannya. Subhanallah.. Lantas sekarang bagaimana langkah kedepan kita sebagai bukti kita yakin pada ayat Allah ini. Banyak caranya ikhwahfillah, untuk dapat menolong agama Allah, salah satunya adalah dengan membantu saudara muslim yang lain dalam sebuah proyek kebaikan, yang insya Allah berlandaskan karena ridho Allah.
IMSS 2012 adalah salah satu proyek kebaikan yang bulan Juli nanti insya Allah akan diselenggarakan di Bandung. Dan saat ini terbuka kesempatan untuk kita semua menolong agama Allah dengan menjadi Panitia Lapangan IMSS 2012. 
Mari berlomba-lomba dalam kebaikan, Ikhwahfillah !
Dengan ikut berkontribusi menjadi Panitia Lapangan IMSS 2012.

Pendaftaran dapat dilakukan secara Online dengan mengklik formulir Panitia Lapangan IMSS 2012

NB: Rekruitasi ini dikhususkan untuk yang bedomisili di Bandung. Untuk lebih lengkapnya dapat dicek pada formulir pendaftaran pada link diatas. 

Fastabiqul Khairat ! 

Lillahi ta'ala :)

keringan waktu pendaftaran IMSS

untuk semua kawan2 yg merasa bututh injury time, ada update keringanan waktu dr panitia. 


baca bagian yg berwarna kuning ya, syukron..

untuk info lengkapnya silakan kunjungi :
http://imss2012.com/registrasi-peserta/

Alhamdulillah, Lady Gaga batal konser di Indonesia


Lady Gaga akhirnya secara resmi merilis jadwal tur THE BORN THIS WAY BALL. Dari 11 jadwal yang ia susun, tidak ada nama Indonesia di dalamnya.
Pada jadwal tur yang dirilis di situs resmi Lady Gaga tersebut, Gaga mengumumkan bahwa ia hanya akan menggelar konser di 2 negara tetangga Indonesia, yakni Singapura pada 28 mei dan beberapa kali di Australia pada bulan Juni dan Juli. Seoul, Hongkong dan Tokyo juga masuk daftar kunjungan Lady Gaga di 2012 ini.
Ini tentu akan menjadi kabar buruk bagi para Little Monster di Indonesia mengingat akhir bulan lalu sempat gencar diberitakan bahwa Gaga telah memastikan konser di Indonesia. Bahkan pada Juli 2011 lalu, Gaga secara khusus sempat menyebutkan bahwa Indonesia merupakan negara yang ingin ia kunjungi.
Rilisan daftar jadwal tur itu sendiri diprediksi masih dapat berubah atau bertambah mengingat Gaga sempat mengatakan turnya akan digelar hingga 2013 sedangkan jadwal yang dirilis berakhir pada Juli 2012. So, jangan patah semangat dulu Little Monster!
Berikut jadwal resmi THE BORN THIS WAY BALL:
April 27 - Seoul, South Korea - Olympic Stadium - On sale tbdMay 2 - Hong Kong - Asia World Arena - On sale Feb 27, 10amMay 10 - Tokyo, Japan - Saitama Super Arena - On sale March 24, 10amMay 28 - Singapore - Indoor Stadium - On sale Feb 27, 10amJun 7 - Auckland, NZ - Vector Arena - On sale Feb 17, 9amJun 13 - Birsbane, AUS - Brisbane Entertainment Centre - On sale Feb 17, 9amJun 20 - Sydney, AUS - Allphones Arena - On sale Feb 17, 9amJun 21 - Sydney, AUS - Allphones Arena - On sale Feb 17, 9amJun 27 - Melbourne, AUS - Rod Laver Arena - On sale Feb 17, 9amJun 28 - Melbourne, AUS - Rod Laver Arena - On sale Feb 17, 9amJul 7 - Perth, AUS - Burswood Dome - On sale Feb 17, 9am

sumber http://id.omg.yahoo.com/news/lady-gaga-batal-konser-di-indonesia-041000330.html

Jumat, 25 Mei 2012

Ini bukti Lady Gaga menantang, arogan, dan tak bisa diatur !



Mau ngatur Lady Gaga agar tak membawakan lagu yang melecehkan, kampanye lesbi, gay dan seks bebas? Mau kompromi supaya Lady berpakaian santun saat tampil di panggung? Nehi!

Mungkin dalam hati Lady Gaga, “Emang gue pikirin!” Buktinya, meskipun konsernya di Filipina diprotes keras karena melanggar larangan yang dikeluarkan pemerintah setempat, Gaga tak peduli!

Penyanyi yang membawa misi Illuminati Zionis itu memasuki arena panggung di Distrik Pasay, Manila, Senin malam (21/5/12) dengan mengendarai kuda jantan hitam. Pertunjukan Gaga menuai protes keras dari kalangan Kristen karena menyanyikan lagu ‘Judas’ (yang dianggap melecehkan Kristiani) dan ‘Born This Way’ yang disebut sebagai lagunya kaum gay.

Lady Gaga dinilai tidak mempedulikan protes kaum Kristen, sebagaimana dikutip detikcom dari ABS-CBnews.com, Selasa (22/5/2012). Saat dikritik oleh tim sensor yang ada di lokasi, dia malah menantang dengan mengatakan, “Aku bukan makhluk pemerintah Anda di Manila!” Duh, arogan dan angkuhnya. Persis kaum Zionis Yahudi laknatullah!

Dilaporkan, sekitar 500 aktivis Kristen konservatif mencoba berbaris di panggung konser Lady Gaga. Mereka menyanyikan lagu ‘religius’ sambil membawa spanduk bertuliskan ‘Stop Lady Gaga, The Mother Monster’. Namun polisi anti huru-hara membubarkan aksi mereka.

Padahal pemerintah setempat menyatakan bahwa mereka telah membuat kesepakatan terkait keputusan untuk mengizinkan konser Lady Gaga yang diprotes kaum Kristiani. Salah satu kesepakatan tersebut, para petugas penyensor akan ditempatkan di antara penonton. Mereka akan memonitor kemungkinan pelanggaran hokum dari adanya doktrin-doktrin amoral, publikasi cabul dan pertunjukan yang tak senonoh dari show itu. Demikian diungkap Glenn Agranzamendez, Sekretaris Walikota Pasay, Tony Calixto. 

Dilaporkan pula, walikota bisa membatalkan konser di hari Selasa, jika para petugas menemukan lagi aksi tak senonoh ataupun yang bisa menyinggung umat Kristiani. 

Kelompok Kristen berjanji akan mengirimkan video rekaman konser Lady Gaga yang mereka rekam sendiri dan memperingatkan bahwa mereka bisa menuntut Gaga di bawah hukum Filipina. Dalam hukum Filipina, siapapun yang dinyatakan bersalah karena ikut serta atau mensponsori “pertunjukan cabul” bisa dihukum penjara maksimum 6 tahun.

Nah, sudah ada contohnya di Filipina, Lady Gaga tak taat dengan kesepakatan. Maka, jika Lady Gaga diizinkan konser di republik ini yang katanya akan dikenakan syarat ketat, tampil dengan busana santun, tidak umbar aurat dengan lirik lagu yang tak melecehkan dan tidak kampanye gay, lesbi, seks bebas, masihkah Anda percaya? Yang namanya di atas panggung orang, siapapun dia, bisa lupa segalanya, karena suasana yang ingar-bingar.

Ha! Apalagi seorang Lady Gaga yang mempunyai misi Illuminati Zionis Yahudi—dan watak-karakter Yahudi, sebagaimana dalam al-Qur’an, paling suka melanggar perjanjian dan arogan seperti halnya dilakukan Lady Gaga di Filipina.

Muncul kekhawatiran, jika konser benar-benar dilaksanakan di wilayah hukum Indonesia—dan Gaga dinilai tampil kacau, kesetanan dengan lirik-lirik lagunya, selain vulgar, erotis dan umbar aurat—itu bisa memicu gelombang protes yang diikuti rusuh.

Karena itu, sebelum menyesal—korban berjatuhan dan fasilitas umum hancur—lebih baik jangan gegabah untuk mengizinkan berlangsungnya konser ini. Belajarlah dari Filipina yang dikadalin Lady Gaga.

Jika itu terjadi di Indonesia, ketahuilah, aksi penolakannya akan lebih dahsyat lagi dibanding Filipina. Sekali lagi, mudharatnya lebih besar jika konser itu diizinkan. Terlalu mahal biaya yang ditanggung akibat yang ditimbulkan jika konser ini mendapat izin–bukan saja kerugian materi dan jiwa jika ada korban, tapi juga pada saat yang sama kita melakukan perbuatan sia-sia bahkan tidak mendapat ridho Allah karena membantu melancarkan mizi Zionis yang jelas-jelas sudah mendapat laknat Allah dalam al-Qur’an.



Karena itu, cerdaslah dalam memutuskan. Jangan gegabah!

sumber : 
http://www.facebook.com/groups/188716897894824/permalink/244537258979454/

Selasa, 08 Mei 2012

sifsldk (Sistem Informasi Lembaga Da'wah Kampus)


FSLDK sebagai sebuah forum silaturahim kini kian menguatkan fungsinya. Untuk memudahkan dalam hal pendataan LDK(Lembaga Da'wah Kampus) seluruh Indonesia, Puskomnas baru-baru ini meluncurkan produk database centernya yaitu SIFSLDK. Setiap LDK, Puskomda, Bp Nas, dan tentunya Puskomnas diwajibkan mengisi data-data yang dibutuhkan untuk kelengkapan database LDK se-Indonesia.
Untuk dapat mendaftarkan LDK antum, silahkan akses sifsldk.org. Kemudian klik Register, untuk mendaftarkan LDK antum di situs Sistem Informasi LDK. Untuk yang lebih lengkapnya, antum silahkan download tutorialnya disini atau di fsldk.org

Dengan terkumpulnya data dari tiap LDK, maka insya Allah silaturahim LDK se-Indonesia jadi mudah...

Silahkan daftarkan LDK Antum, by now :)


Selasa, 01 Mei 2012

DERAP (Dari Indonesia Untuk Rakyat Palestina)


Masih ingatkah dengan negri para Nabi, bumi Palestina? Ya, negara yang setiap tahunnya kehilangan sebagian wilayah teritorialnya, kini semakin terdesak dengan aksi brutal zionis Israel kepada rakyat Gaza. Bulan Mei ini merupakan sebuah momentum untuk dapat berbuat lebih banyak kepada saudara-saudara kita di Palestina. Berikut ini, adalah beberapa kejadian yang terjadi tepat dibulan Mei yang bisa menjadi sebuah lecutan untuk kita agar dapat membantu rakyat Palestina: 

1. Mavi Marmara adalah 1 dari 6 kapal dalam sebuah armada kecil (flotilla) yang berlayar dari Turki menuju Gaza. Bentrokan berdarah terjadi di atas kapal ini ketika pasukan komando Israel menaiki kapal dengan tujuan membelokkan jalur pelayaran ke pelabuhan Ashdod. Pelayaran ini yang juga disponsori secara tidak resmi oleh Turki, bertujuan untuk mengirimkan bantuan kemanusiaan kepada penduduk Gaza. 9 korban tewa dan 60 korban luka dari pihak aktivis, serta 10 korban luka dari pihak AL Israel. Bentrokan ini terjadi pada tanggal 31 Mei 2010. 
2. Hari Nakba

15 Mei diperingati sebagai Nakba Day atau Hari Nakba /يوم النكبة, yang berarti : “hari Bencana” ketika Israel melakukan Pengusiran dan perebutan Tanah dan Rumah pertama kali yang dilakukan Oleh Israel kepada Warga palestina yang menyebabkan sekitar 700.000 warga Palestina menjadi Pengungsi Istilah “Nakba” digunakan dalam kaitannya dengan penciptaan Israel pada tahun 1948 setelah sebuah kampanye ‘pembersihan etnis’ terhadap Palestina dilakukan. 

Oleh karena itu, marilah kita bantu rakyat Palestina!

Program DERAP ini merupakan salah satu bentuk kepedulian mahasiswa Indonesia (FSLDK) dalam membantu rakyat Palestina, dengan menggalang dana untuk pembangunan TK FSLDK di Gaza, mensosialikan Program Jejaring Donasi Nasional, dan lain-lain.

Tiap LDK dapat mengkreasikan acara DERAP ini sekreatif mungkin. Contoh kegiatannya, bisa nonton bareng film Palestina, Seminar Ke-Palestina-an, Talkshow atau kajian tentang Palestina, dan lain-lain. Sebelum melakukan kegiatan tersebut, dapat juga dilakukan beberapa kali blow up isu, agar ketika acara DERAP ini dilaksanakan, peserta dapat lebih antusias mengikutinya.

Untuk penggalangan dana, bisa dilakukan dengan cara bekerja sama dengan lembaga Islam lain dikampus(jika ada), dimana saat acara berlangsung ada waktu untuk penggalangan dana untuk rakyat Palestina, atau contoh lainnya dapat dengan menjual atribut Palestina (pin, jaket, kaos, stiker, dll), dimana keuntungannya dapat disalurkan untuk membantu donasi rakyat Palestina.

Timeline acara ini adalah dari tanggal 1 - 30 Mei 2012. Kemudian dana yang sudah terkumpul akan disalurkan kepada BK IDI JS UGM.

Dari Indonesia untuk Rakyat Palestina !
Fastabiqul Khairat !
Insya Allah...